Wednesday, March 09, 2011

Waxing, solusi cepat hilangkan bulu

Beberapa perempuan ada yang merasa risih dengan banyaknya bulu yang tumbuh di kulitnya. Apalagi kalau area tempat tumbuhnya bulu itu di bagian yang terbuka, di wajah, di tangan, ketiak, dan kaki.

Selain waxing, ada juga yang memilih shaving. Kalau shaving, bulu yang hilang hanya dipermukaan kulit saja. Sementara kalau waxing mengangkat bulu sampai ke akarnya.

Bulu yang tidak tercabut sampai ke akar saat shaving bisa bertumbuh menjadi ingrown hair. Ingrown hair adalah kondisi dimana permukaan kulit baru tumbuh lebih cepat dan menutupi bulu yang akan keluar, sehingga terjebak di bawah permukaan kulit dan menimbulkan bayangan gelap yang tampak menonjol.

Proses shaving atau mencukur juga bisa merangsang pertumbuhan rambut baru yang lebih tebal dan kasar. Selain itu, pisau cukur yang terlalu tajam atau tumpul dapat melukai permukaan kulit.

Jadi waxing sebenarnya lebih aman dan nyaman. Apalagi setelah waxing, bulu yang akan tumbuh nantinya akan jadi lebih lembut, dan bahkan pertumbuhannya akan menjadi lambat, bukannya terhenti sama sekali.

Untuk yang memiliki kulit sensitif, ada baiknya mencoba wax terlebih dulu di area kecil kulit untuk dilihat reaksinya. Biasanya daerah yang lebih sensitif ada pada wajah, ketiak, dan area bikini dibandingkan area kaki atau lengan.

Waxing bisa dilakukan apabila bulu sudah tumbuh paling tidak 1cm. Jadi kalau anda baru saja melakukan shaving, lebih baik tidak waxing.

Setelah dilakukan waxing, hindari berendam di air panas minimal 24 jam. Agar terhindar dari iritasi, jangan melakukan lulur dan scrubbing pada kulit yang baru saja di-waxing. Kaporit juga bisa menyebabkan rasa tidak nyaman dan iritasi, karena itu atur lagi jadwal berenang anda setelah waxing.

No comments: